Pages

Labels

Labels

Template Information

Selasa, 01 September 2015

Curug Jejeg/Curug Sier-sier



Kabupaten Tegal memang tak ada habisnya kalau bicara tentang keindahan alamnya, salah satu Objek wisata yang cukup terkenal adalah Objek wisata Guci yang menawarkan keindahan Alam Indonesia Namun, tidak hanya Objek wisata Guci yang menyajikan keindahan alam, masih terdapat banyak lagi destinasi wisata yang menakjubkan di wilayah Kab. Tegal, salah stunya adalah Curug Jejeg/sier-sier. Curug ini terdapat di Desa Jejeg Kecamatan Bumijawa Kabupaten Tegal.
Curug Jejeg/sier-sier menawarkan keindahan ari terjun bertingkat yang begitu Indah dan menakjubkan. Akses menuju ke lokasi juga tidak begitu sulit, dari pasar Bumijawa belok kiri melewati Kantor Camat Bumijawa ketemu pertigaan lurus terus sampai Perbatasan desa jejeg, nah, setelah masuk di Desa Jejeg ada Jembatan. Sobat bisa parkir kendaran di sebelah Musholla kecil disamping Jembatan kemudian Sobat Tracking menyusuri aliran sungai yang Jernih dan menenangkan Jiwa. Kurang lebih sepuluh menit Sobat menyusuri aliran sungai dan samoai lah di Curug Jejeg/Sier-sier. oyaa, jalur trcaking ke arah Curug ini lumayan asik, karena sobat akan menyusuri aliran sungai yang masih jernih dan melewati pematang sawah, di sepanjang jalur tracking ini juga terdapat paralon dan sobat harus berjalan merunduk melewati paralon yang melintang di jalur track. Perjalanan naik turun yang melelahkan akan terbayar Lunas dengan Jernihnya Air Terjun Sier-sier/Curug Jejeg yang menakjubkan.
Kalau mau kesini jangan nyampah sembarangan yah.. agar tetap terjaga dan asri..
#Klendangan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Blogger news

About